8 Rekomendasi Toko Bahan Kue di Denpasar, Lengkap dan Murah!

Di Denpasar, Anda bisa dengan mudah menemukan berbagai macam toko, mulai dari toko kelontong, toko oleh-oleh, hingga toko bahan-bahan kue. Namun dari sekian banyak pilihan toko, ada beberapa toko bahan kue yang terkenal akan produknya yang berkualitas, lengkap, murah, dan pelayanan yang bagus.

toko bahan kue di denpasar
Photo by Dennis Siqueira / Unsplash

Di Denpasar, Anda bisa dengan mudah menemukan berbagai macam toko, mulai dari toko kelontong, toko oleh-oleh, hingga toko bahan-bahan kue.

Sebagaimana toko bahan kue pada umumnya, toko bahan kue di Denpasar juga menjual beraneka bahan serta alat baking yang Anda butuhkan untuk membuat roti dan kue.

Namun dari sekian banyak pilihan toko, ada beberapa toko bahan kue yang terkenal akan produknya yang berkualitas, lengkap, murah, dan pelayanan yang bagus.

Toko bahan kue seperti inilah yang recommended untuk Anda jika perlu mencari peralatan maupun bahan untuk membuat kue dan roti di rumah.

Terlebih lagi, jika Anda menjalankan bisnis di industri baking, toko bahan kue di Denpasar ini bisa jadi supplier yang tepat untuk Anda.

1. Indah Bahan Kue

Alamat: Jl. Tukad Yeh Aya No.156, Renon, Denpasar
Jam Operasional: Senin - Sabtu, 07.00-21.00 WITA
WA: +62821-4505-2446
IG: @indahbahankue
🔗 Lihat di Google Maps.

Jika Anda mencari toko bahan kue di Denpasar yang menawarkan berbagai macam produk berkualitas, PalingBali merekomendasikan: Indah Bahan Kue.

Toko yang baru saja dibuka tahun 2024 ini menyediakan segala keperluan untuk baking, mulai dari tepung, gula, cokelat, mentega, hingga pewarna makanan dan pengembang roti.

Tak hanya bahan-bahan, toko ini juga menjual peralatan kue, cetakan, serta bumbu masak lainnya.

Sebagai supplier bahan kue berkualitas di Denpasar, Indah Bahan Kue melayani penjualan baik secara eceran maupun grosir, dengan harga yang kompetitif.

Dengan jam operasional yang lebih panjang dari toko kue lainnya, yaitu dari pukul 7.00 hingga 21.00, Anda bisa berbelanja lebih fleksibel.

Alamatnya di Renon, tepatnya Jl. Tukad Yeh Aya No.156, Renon, Denpasar.

Kunjungi Indah Bahan Kue dan temukan segala kebutuhan baking Anda di satu tempat, dengan pelayanan yang ramah dan harga yang terjangkau.

Cek juga update dari toko ini di akun instagramnya: @indahbahankue

2. CV. Fenny

Jam Operasional: Senin – Sabtu, pukul 08.00 – 16.45 WITA

Rekomendasi toko kue Denpasar yang pertama ada CV. Fenny yang beralamat di Jalan Kartini No. 83, Dauh Puri Kaja, Kecamatan Denpasar Utara, Denpasar, Bali.

Toko bahan kue di Denpasar ini terkenal sudah melegenda di Pulau Bali sejak tahun 1992 silam, loh.

CV. Fenny tidak hanya menjual aneka bahan untuk membuat kue, tapi juga menyediakan berbagai macam perlengkapan, peralatan, dekorasi, dan kemasan kue.

Kualitas produk-produknya pun tak perlu diragukan.

Anda akan dengan mudah menemukan merk bahan maupun perlengkapan baking yang premium dengan harga yang terjangkau.

Selain itu, toko bahan kue ini juga melayani pembelian secara ecer maupun grosir, sehingga sangat cocok untuk pribadi maupun usaha.

Dari segi pelayanannya pun juga terbilang efisien, ramah, cepat, dan informatif.

Kabar baiknya, kini CV. Fenny juga menyediakan situs fennyonline.id untuk memudahkan pelanggan yang tak punya cukup waktu untuk mengantre.

Jadi, Anda bisa memilih produk dan memesannya melalui situs tersebut tanpa harus pergi ke lokasi.

Selain website, CV. Fenny juga memiliki akun Instagram @tobaku.fennybali. Di sana, Anda dapat melihat berbagai tips dan resep membuat kue.

3. UD. Ayu Toko Panjer Toko Bahan Kue dan Cetakan Kue

Jam Operasional: Senin hingga Minggu, pukul 06.00 – 21.00 WITA

Toko kue Denpasar selanjutnya yang sangat terkenal adalah UD Ayu Toko Panjer. Di sini, Anda bisa menemukan berbagai kebutuhan bahan kue yang lengkap.

Berpusat di Desa Panjer, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar, outlet tobaku ini punya cabang di kawasan Singaraja, Gianyar, Klungkung, Amlapura, dan Sempidi.

Selain menjual bahan kue, Anda juga bisa membeli aneka peralatan kue, bahan minuman, bahkan aneka frozen food yang terletak di lantai 2.

Soal harganya pun cukup kompetitif dengan tobaku lainnya di Denpasar.

Banyak orang yang memilih untuk membeli bahan-bahan kue di sini lantaran jam operasionalnya buka sampai malam, setiap hari pula.

Toko bahan kue di Denpasar ini juga menyediakan area parkir yang cukup luas. Tak heran jika toko ini selalu banjir pembeli.

4. Tomika

Jam Operasional: Senin s/d Jumat, pukul 09.00 – 17.00 WITA

Toko bahan kue di Denpasar lainnya yang juga tak kalah terkenal adalah Tomika, yang berlkasi di Dauh Puri Kauh, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar, Bali.

Di sini menjual berbagai macam bahan kue dan minuman yang lengkap dan pastinya berkualitas.

Harga yang dibanderol juga murah, sehingga sangat pas untuk keperluan bisnis maupun rumah tangga.

Selain menyediakan bahan dan peralatan membuat kue, toko bahan kue ini juga menjual aneka kemasan kue dan frozen food yang kerap dicari pelanggan.

Banyak orang yang suka berbelanja bahan-bahan kue di sini karena berbagai faktor. Selain produknya yang lengkap dan murah, tempatnya pun bersih dan nyaman.

Pelayanannya juga ramah dan cepat, terlebih lagi jika ada pelanggan yang menghubungi via chat maupun telepon, bisa dibilang pegawainya cukup fast response.

5. Goodmart

Jam Operasional: Senin – Sabtu (07.30 – 19.00 WITA), Minggu (11.00 – 19.00 WITA).

Jika Anda mencari rekomendasi toko bahan kue di Denpasar yang lengkap, pelayanannya ramah dan informatif, Goodmart bisa jadi pilihan yang tepat.

Toko yang terletak di Pedungan, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali ini termasuk toko bahan kue baru lantaran baru beroperasi pada tahun 2022.

Meskipun begitu, stok bahan kuenya cukup lengkap, loh. Di sini Anda juga bisa membeli berbagai macam perlengkapan untuk menghias kue dan aneka frozen food.

Soal kualitas produk juga dinilai sepadan dengan harga yang dibanderol.

Selain itu, pelayanan di sini terkenal komunikatif dalam hal menjelaskan produk-produk yang ditawarkan kepada konsumen.

6. CV. Surya Pangan

Jam Operasional: Senin – Sabtu (08.00 – 19.00 WITA), Minggu (09.00 – 16.00 WITA)

Rekomendasi toko bahan kue di Denpasar selanjutnya memiliki area toko yang luas, rapi, dan bersih. Tak heran banyak pengunjung yang betah berbelanja di sini.

Ya, nama tokonya adalah CV. Surya Pangan yang berlokasi di Jalan Mahendradatta, Padangsambian, Kecamatan Denpasar Barat.

Bagi Anda yang membutuhkan bahan kue untuk usaha jajanan atau pribadi, toko bahan kue ini sangat recommended lantaran harganya yang murah meriah.

7. Wahyu Jaya Grosir

Jam Operasional: Setiap hari, 06.00 – 22.00 WITA

Toko bahan kue ini terletak di kawasan Pemogan, Kecamatan Denpasar Selatan.

Selain lokasi tokonya yang mudah dijangkau, tempatnya pun bersih, area parkir lumayan luas, serta penataan barangnya pun rapi.

Oleh sebab itu, toko bahan kue di Denpasar ini juga menjadi salah satu alternatif tobaku favorit masyarakat untuk berbelanja kebutuhan bahan dan peralatan kue.

Toko ini juga buka sangat pagi, yakni mulai pukul 06.00 WITA hingga malam hari, yang merupakan salah satu kelebihan Wahyu Jaya Grosir.

Selain melayani secara offline, toko ini juga menyediakan toko belanja online untuk memudahkan konsumen dalam memesan produk-produknya.

Di antaranya lewat Tokopedia wahyujayabahankue atau memesan secara online via Whatsapp.

Konsumen juga bisa mendapatkan informasi seputar produk, diskon, dan promo menarik lainnya dari toko ini melalui halaman Facebook Wahyu Jaya Bahan Kue.

8. Lais Abadi

Jam Operasional: Senin – Sabtu, 09.00 – 17.00 WITA

Toko bahan kue alternatif lainnya untuk memenuhi kebutuhan Anda akan bahan-bahan membuat kue adalah Lais Abadi.

Berlokasi di kawasan Renon, Kecamatan Denpasar Timur, toko bahan kue ini menyediakan beragam produk yang lengkap dengan harga yang kompetitif.

Selain ecer, Anda juga membeli secara grosir di toko ini. Toko bahan kue di Denpasar Timur ini juga menjual berbagai macam peralatan baking yang lengkap.

Lais Abadi semakin dikenal masyarakat Denpasar lantaran kegiatan rutinnya, yakni mengadakan demo baking dan kursus masak yang bisa diikuti oleh pengunjung.

Jika ingin tahu informasi selengkapnya dan berminat untuk mendaftar, silahkan kunjungi akun Instagram-nya di @bahankuelaisabadi.


Itulah beberapa toko bahan kue di Denpasar yang recommended, lengkap, dan murah. Pelayanannya pun juga juara, jadi dijamin membuat pengalaman belanja Anda memuaskan. Selamat berbelanja!